Friday, February 8, 2019

Apakah orang introvert bisa sukses?

Tentu ini merupakan pendapat gue ya sob sebagai penulis blog ini. Jadi jangan di ambil hati kalau pendapat-pendapat ini berbeda dari kalian sobat. Daripada diambil hati, mending kalian coment di kolom komentar. Ayouk kita kembali ke pembahasan awal,.. Tokoh psikologi Jung menggolongkan kepribadian manusia menjadi dua, introvert dan ekstrovert. Kali ini gue akan memfokuskan untuk kepribadian introvert. Introvert merupakan kepribadian seseorang yang ciri-cirinya adalah pendiam, kurang suka keramaian. Mereka lebih suka menghabiskan waktu sendiri daripada kumpul ramia-ramai.

Orang introvert mempunyai sedikit teman. Maksud teman disini adalah orang-orang yang bisa dipercaya. Ketika orang introvert kumpul dengan orang yang dipercaya, mereka tidak akan pendiam lagi. Mereka bisa lebih banyak ngomong karena mereka lebih leluasa mencurahkan isi hatinya.Sebaliknya, ketika mereka kumpul-kumpul dengan banyak orang justru orang introvert akan pendiam. Mereka tidak kelihatan mencolok dan berbicara seperlunya atau ketika mereka sedang ditanya. Orang introvert merupakan seorang pengamat yang baik, oleh karena itu mereka lebih teliti dibandingkan orang lain.

Ada anggapan bahwa orang introvert itu tidak akan sukses dalam dunia bisnis maupun pekerjaan lainnya. Karena seperti yang kita tahu orang -orang pebisnis itu pasti mempunyai banyak teman untuk mengembangkan bisnisnya dan menjadikan bisnisnya lebih besar. Bagaimana dengan seorang introvert yang mempunyai kepribadian tertutup?? Kepribadian dari seorang introvert tidak akan menutup kemungkinan menjadi orang sukses dan besar. Justru kepribadian mereka akan menjadi jalan untuk menjadi sukses dan besar. Seperti yang saya sajikan sebagai contoh di bawah.

Kenapa orang introvert bisa sukses? Kita akan bahas dari berbagai segi. Oke langsung saja simak di bawah ya sob.
Pertama dari segi pengetahuan

Pengetahuan merupakan salah satu faktor penting dalam menentukan orang tersebut sukses atau tidak, walaupun pengetahuan bukan yang terpenting. Pengetahuan memegang 30% untuk menunjang sukses seseorang. Oke kita kembali lagi.. Dilihat dari segi pengetahuan, seorang introvert kebanyakan mempunyai pengetahuan di atas rata-rata (versi gue). Ini dikarenakan mereka jarang bergaul, lebih suka sendiri, pengamst yang baik. Mereka lebih banyak menghabiskan waktu untuk hal yang mereka sukai. Lebih senang membaca buku, novel, komik, dll. Dari buku-buku yang mereka baca, pengetahuan akan sedikit demi sedikit akan terbentuk. Gue bisa ambil contoh temen kuliah gue dulu, orangnya bisa dikategorikan sebagai orang yang introvert. Tetapi kalau dibandingin pengetahuan dia sama gue, jauh beda sob. Contohnya lainnya adalah Albert Einstein. Beliau satu ini memang sangat berkontribusi besar dalam bidang ilmu pengetahuan. Siapa yang tidak tahu Albert Einstein?? Yang tidak tahu mungkin sepanjang hidupnya kurang membaca ya.. Hehehe.. Kalau dari kalian mempunyai kesukaan dalam ilmu eksak seperti matematika, fisika, dll. Pasti nama Albert Einstein tidak asing lagi ditelinga kalian. Beliau adalah salah satu orang yang berpengaruh dalam bidang ilmu fisika teoritis sebagai penemu teori relativitas.Penemuannya mengantarkan beliau kepada kesuksesan.

Kedua dari segi karya

Karya merupakan suatu bukti bahwa kita telah melakukan sesuatu. Seseorang akan lebih di kenang ataupun diingat jika menghasilkan karya apalagi bermanfaat bagi beberapa orang ataupun sebagian besar orang. Gue ingin mencontoh yang satu ini Sob, gue mau berkarya menghasilkan artikel ini dan mudah-mudahan berguna untuk beberapa orang. Tapi setidaknya berguna untuk diri gue karena sebagai media untuk menyalurkan pendapat gue. hehehe....

Berikut akan gue sajikan beberapa orang yang mempunyai karya luar biasa sehingga mengantarkan mereka menjadi salah satu orang terkaya di dunia. Bill gates, siapa dari kalian yg tidak mengenal teknologi?? Siapa dari kalian yang tidak pernah menggunakan microsoft, seperti microsoft word,excel, power point dan lainnya. Dengan kehadiran mereka, segala jenis pekerjaan yang memerlukan ketikan, hitungan maupun untuk presentasi akan semakin mudah. Bayangkan kalau tidak ada mereka, dalam ngetik sesuatu kita masih akan menggunakan mesin ketik yang tidak fleksibel, tidak bisa di edit. Dalam melakukan pekerjaan hitung menghitung, kita menggunakan kalkulator yang terbatas jumlah digitnya. Tentunya kita akan kesusahan oleh permasalahan tersebut. Hadirnya microsoft mempermudah pekerjaan itu semua.

Pendiri microsoft adalah seorang introvert (saya tahu informasi ini dari blog sebelah) yaitu bill gates. Bill gates adalah salah satu orang yang paling berpengaruh pada perkembangan teknologi.bagaimana tidak, sejak kehadiran microsoft, sebagian keperluan manusia seakan terpenuhi. J.K Rowling, Mungkin sebagian besar dari kaum mileneal adalah penggemar film hary potter. Film hary potter tersebut merupakan sebuah novel fiksi karya mbak J.K yang difilmkan sehingga menjadi salah satu film terbaik sepanjang masa. Banyak penggemar hary potter yang tidak cukup hanya menonton saja, tapi juga membeli bukunya yang menurut gue setebal KBBI. Tapi walaupun tebal, banyak sekali peminat dari novel karya mbak J.K. Mark Zuckerberg, orang satu ini pasti semua orang mileneal tahu ya. Ini adalah pendiri facebook yang merupakan flatform media sosial yang paling banyak digunakan oleh orang-orang di seluruh dunia. Bagaimana tidak, dengan adanya facebook atau FB setiap orang bisa mengenal lebih banyak orang, seakan dunia itu disatukan oleh facebook. Banyak orang yang terbantu dengan adanya facebook, mulai dari jodoh, pekerjaan, teman, dan masih banyak lagi. Dan sekali lagi Mark adalah seorang yang introvert sobat. Musisi-musisi dunia juga ada yang introvert lho sobat, contohnya saja Zayn Malik,Lady Gaga, Michael Jackson, dll.Masih banyak lagi orang-orang introvert yang mempunyai karya yang besar untuk dunia. Jadi, itu merupakan bukti bahwa seorang yang introvert bisa menghasilkan karya lebih. Karena apa, karena mereka melihat sesuatu itu lebih dalam.

Ketiga dari segi kreatifitas

Orang introvert merupakan orang yang kreatif. Dengan waktu yang lebih banyak untuk sendiri, mereka akan lebih banyak berhayal. Tidak ada salahnya berhayal ya sobat. Karena dengan berhayal bisa melatih kita untuk mengembangkan imajinasi. Contohnya saja seperti Mark seperti contoh di atas. Kalau bukan imajinasinya untuk mempertemukan orang-orang dalam media digital, facebook tidak akan ada. Bill gates, kalau bukan imajinasinya tentunya sekarang ini tidak yang namanya microsoft word, microsoft excel dll. J.K Rowling, kalau bukan imajinasinya yang gila, tidak akan ada karya-karya beliau yang hampir disukai oleh kaum milenial.Jadi intinya, dengan kesendirian dari seorang introvert akan melahirkan kreatifitas-kreatifitas yang luar biasa.

Kesimpulan dari gue sob, manfaatkan kepribadianmu terutama kepribadian introvert. Siapa tau suatu saat nanti kalian akan menjadi orang besar seperti contoh-contoh yang gue sajikan di atas. Jangan terlalu serius dengan anggapan orang-orang terhadap kita karena itu cuma sekedar pendapat mereka belum tentu benar. Fokuslah sama yang kamu suka semasih itu tidak merugikan orang lain dan positif bagi diri kamu.

andre pradnya. Powered by Blogger.